Ekonomi & Bisnis

HUT ke-60, PT Jasa Raharja Maknai Dengan Giat Donor Darah

SULUTNEWSTV.com, MANADO – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-60, PT Jasa Raharja Cabang Sulawesi Utara memaknai dengan giat donor darah, Rabu(2/11).

Kepala Cabang Pahlevi Barnawi Syarif mengatakan walaupun terbatas karena pandemi Covid-19, tidak menghalangi Jasa Raharja untuk melakukan kegiatan sosial.

“Tentunya, kegiatan ini tetap mengedepankan protokol kesehatan yang ketat. Salah satunya dengan melakukan 3M yakni Menggunakan Masker, Menjaga Jarak Aman dan Mencuci Tangan,” sebut Pahlevi.

Ditambahkannya pula, peserta pendonor yang diundang pun diberikan beberapa sesi.

“Tujuannya adalah, untuk tidak terjadi penumpukan manusia. Sebelumnya bagi para pendonor juga wajib melakukan rapid test Covid-19. Dan apabila pendonor hasilnya reaktif, maka tidak disarankan untuk mendonorkan darahnya. Sebaliknya, jika pendonor punya surat keterangan hasil rapid non reaktif, bisa langsung melakukan tes HB untuk ikut donor darah,” tambahnya menjelaskan.

Sesuai dengan motto HUT Jasa Raharja kali ini ‘Bangga Melayani Negeri’, dirinya menambahkan kegiatan yang telah dilakukan Jasa Raharja merupakan salah satu momen Jasa Raharja bisa berbagi kepada masyarakat.

“Sehingga darah yang diberikan kepada PMI dan rumah sakit, dapat dimanfaatkan bagi yang membutuhkan semaksimal mungkin, apalagi di era pandemi Covid-19, keberadaan darah sangat dibutuhkan bagi masyarakat,” harapnya.(gabby)

Categories: Ekonomi & Bisnis, Manado

Leave a comment