Ekonomi & Bisnis

Gubernur OD Jamin, BSG Penuhi Modal Inti 3 T Sebelum Akhir 2024

SULUTNEWSTV.com, MANADO – Melihat pencapaian dari Bank SulutGo, Gubernur Olly Dondokambey pun menjamin, selaku pemegang saham pengendali, BSG akan mampu memenuhi modal inti sebesar Rp3 triliun sebelum tahun 2024.

“Ini merupakan tantangan kedepan. Dimana terkait pemenuhan modal inti yang diwajibkan oleh Regulator Otoritas Jasa Keuangan. Saya selaku pemegang saham pengendali menjamin BSG akan memenuhi modal inti yang diwajibkan oleh regulator sebesar Rp3 Triliun sebelum akhir tahun 2024,” ungkap Gubernur Olly saat memberi sambutan dalam giat RUPS BSG, di Villa Manare Manggatasik, Kamis(9/2/2023).

Direktur utama BSG Revino Pepah dalam menanggapi hal tersebut mengungkapkan bahwa BSG pun telah siap dengan berbagai strategi untuk meningkatkan pertumbuhan, salah satunya dengan berupaya bekerja keras memenuhi modal inti sebesar Rp3 triliun.

Selain itu, BSG pun menargetkan untuk mengembangkan layanan digital yang fokus pada captive market BSG.

“Ekspansi kredit saat bersamaan menekan pertumbuhan kredit bermasalah dan mewujudkan zero fraud,” katanya.

Diketahui, dalam RUPS BSG, Dirut Revino Pepah memaparkan pertumbuhan BSG, baik total aset yang tumbuh diangka 9,20 persen, DPK tumbuh 3,30 persen, modal inti 16,99 persen dan Kredit juga tumbuh diangka 3,21 persen.

Sehingga mendapat apresiasi dari Gubernur Olly terkait pertumbuhan laba sebesar Rp241 miliar.

Hadir dalam pertemuan RUPS BSG Wakil Gubernur Sulawesi Utara drs Steven O.E Kandouw, Komisaris BSG, Direksi BSG dan seluruh Bupati/Wali Kota yang merupakan pemegang saham dan tamu lainnya.(*/gabby)

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s