SULUTNEWSTV.com, MANADO – Maraknya peredaran oli palsu di pasaran mendorong PT Astra Honda Motor (AHM) untuk terus mengedukasi konsumen agar lebih waspada dalam memilih pelumas sepeda motor. Sebagai upaya melindungi pengguna dari risiko kerusakan mesin akibat oli tidak asli, AHM membekali kemasan AHM Oil dengan fitur keamanan yang dapat dicek secara mandiri dan mudah.
Konsumen dapat memastikan keaslian AHM Oil melalui tiga langkah sederhana. Pertama, melakukan pemindaian barcode pada kemasan. Hasil scan harus mengarah ke laman resmi https://ahm.to. Jika barcode justru mengarah ke halaman lain, produk tersebut terindikasi palsu.
Konsumen juga perlu memperhatikan informasi pada halaman tersebut, terutama bila muncul peringatan bahwa barcode telah dipindai lebih dari lima kali, yang menandakan oli patut dicurigai sebagai produk tidak asli.
Langkah kedua, mengecek security number pada bagian penutup botol. Security number harus terlihat jelas dan tidak rusak. Apabila nomor tampak pudar, sobek, atau tidak terbaca, hal tersebut bisa menjadi indikasi bahwa produk bukan AHM Oil original.
Langkah ketiga, memastikan segel hologram asli. Saat tutup botol dibuka, konsumen diimbau memeriksa segel hologram di bagian dalam. Segel hologram AHM Oil asli memiliki efek pantulan cahaya. Jika segel terlihat seperti kertas biasa tanpa efek hologram, maka keaslian produk patut diragukan.
Technical Service Department Head PT Daya Adicipta Wisesa, Ridwan Marpela, menegaskan bahwa langkah ini penting demi kenyamanan dan keamanan konsumen.
“Kami ingin konsumen merasa aman dan nyaman saat menggunakan AHM Oil. Pengecekan keaslian yang mudah ini diharapkan dapat membantu konsumen melindungi sepeda motor Honda agar tetap optimal dalam jangka panjang,” ujarnya.(*/gabby)
