Minut – Kabar gembira bagi masyarakat Kabupaten Minahasa Utara mengawali tahun 2026.
Pasalnya, Bupati dan Wakil Bupati, Joune Ganda – Kevin Lotulung berhasil membawah kabar gembira untuk masyarakat dengan mendapatkan kuota 1.000 unit rumah layak huni dari Pemerintah Pusat.
1.000 unit rumah layak huni berdasarkan program Presiden Prabowo Subianto, melalui Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dari Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PKP).
Dikatakan Bupati Minut Joune Ganda, hadirnya bedah rumah ini, sebagai bukti nyata dari pemerintah hadir di tengah masyarakat.
“Tahun 2026, Minut dipercayakan mendapatkan kuota pembangunan 1.000 unit rumah melalui program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dari Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PKP). Langkah nyata ini adalah bukti bahwa, pemerintah hadir untuk memastikan setiap warga memiliki hunian yang layak dan sehat,” kata Ganda.
Ia mengajak seluruh masyarakat untuk terus mendukung pemerintah.
“Mari terus dukung pembangunan yang berkelanjutan. Dari rakyat, oleh rakyat, untuk Minahasa Utara yang lebih baik,” pintanya. (*mrio)
